Senin, 01 Oktober 2007

Indah dalam Sejuta Warna

Selain membaca, hobby saya yang lainnya adalah mengoleksi gambar. Apalagi gambar-gambar animasi, seperti Samurai X, Inuyasha, Naruto dan tentu gamabar-gambar menarik lainnya. Kegemaran saya yang satu ini memberi banyak pelajaran hidup kepadaku. Salah satunya, bahwa hidup ini begitu indah jika dipenuhi warna. Lihat saja sebuah gambar, pasti akan jauh lebih menarik jika full colour. Saya coba mengaplikasikan ilmu warna ini dalam kehidupan. Bahwa begitu indahnya hidup jika dipenuhi dengan warna, meski warna itu saling berbeda satu sama lainnya namun saling menutupi dan melengkapi keurangan masing-masing.

warna dan kehidupan, dua hal yang saling bergantungan. Hidup tiada indah tanpa warna dan warna tiada berarti tanpa kehidupan. Tentu akan muncul sebuah pertanyaan, "lalu bagaimana dengan gambar yang full colour tapi gak hidup alias mati?" atau "Bagimana mungkin semua gambar bisa hidup? Untuk ukuran video mungkin bisa saja bergerak dan dikatakan hidup, tapi bagaimana dengan gambar yang tak bergerak seperti foto?" Pertanyaan-pertanyaan seperti itu tiada salahnya! namun perlu kita pahami bahwa semua pengaturan itu di bawah kendali kita. kitalah yang menentukan gambar tersebut hidup atau tidak! Saya tidak mengajak Anda untuk berpikir gila, atau non realistic, tapi pernahkah Anda mendengar, membaca atau melihat kalimat bijak "It will be A if u think A, yang pada prinsipnya membenarkan asumsi bahwa semuanya berasal dari kita sendiri, dibawah kendali kita. Ketika kita berpikir bahwa gambar tersebut hidup, maka hiduplah ia. Walau mungkin beberapa pasang mata tidak mampu melihat dan merasakannya. Namun itulah kekuatan kita. Kita mampu melihat dari sudut pandang yang tidak bisa dilihat oleh "mata-mata biasa" . Orang-orang yang mampu melihat hal seperti itu kusebut sebagai orang kreatif yang menggunakan seluruh indranya untuk menemukan dunia baru yang belum terjamah oleh siapapun.

Namun terlepas dari konsep di atas, saya menekankan bahwa hidup memang jauh lebih indah jika berwarna. Dan warna akan jauh lebih bermakna jika ia hidup... Maka warnailah hidup Anda dan hidupkanlah warna Anda

Tidak ada komentar: